Root dan Install CWM di Lenovo A369i


Cara Root dan Install CWM lenovo A369i -
Kali ini info gadget terbaru akan berikan informasi mengenai tutorial
Root, Memasang CWM di lenovo A369i. Bagi anda yang ingin mengenatahui
spesifikasi lengkap dan harga terbaru Lenovo A369i silahkan buka tautan
berikut. Lenovo yang satu ini menjadi primadona, Selain harganya yang
murah anda sudah dapat OS jellybean. Nah bagi anda yang hobi oprek
Android, berikut info gadget terbaru berikan cara Root dan install CWM
di smartphone kesayangan anda ini.




Cara Root dan Install CWM lenovo A369i
SuperUser



Root Lenovo A369i :



Yang anda perlukan adalah aplikasi "Framaroot" silahkan unduh DI SINI.

Kemudian pasang framaroot, caranya sangat mudah. Anda dapat menginstallnya seprti menginstall aplikasi biasanya.


  1. Buka aplikasi Framaroot

  2. Pilih Superuser atau SuperSU (Pilih salah satu)

  3. Klik Boromir

  4. Tunggu hingga muncul tulisan "Superuser and su binary installed. You have to reboot your device".

  5. Restart smartphone anda.


Framaroot juga dapat melakukan proses unroot lenovo a369i. Caranya juga
sama seperti saat ingin melakukan root. Bedanya, Anda bukan memilih
antara Superuser/SuperSU, melainkan pilihan unroot.




Root dan Install CWM di Lenovo A369iInstall CWM Lenovo A369i :

a) Unduh USB Driver Lenovo A369i DI SINI

b) Unduh dan instal SP Flash Tool DI SINI

c) Unduh TWRP recovery DI SINI untuk SP Flash Tool.

d) Unzip TWRP recovery yang telah di unduh.

e) Matikan telepon dan Keluarkan baterai

f) Jalankan SP Flash Tool

g) Klik File > Buka file Scatter-loading … dan pilih file dari
MT6572_Android_scatter_emmc.txt folder yang ada di dalam file Recovery
CWM (TWRP).

h) Klik Download Button dan Klik YES

i) Buka Device Manager dan pasang USB Drivernya.

j) Pasang baterai pada lenovo anda. Buka Device Manager dan browse ke
kategori perangkat lain. Anda harus melihat Driver pada Other Device
yang Belum diinstal. Karena Windows tidak dapat menemukan driver nya.
Jadi, Anda klik kanan, dan klik Update driver, dan browse ke Folder
Lenovo A369i driver yang Anda download.

k) Cabut Hp dan baterau lagi kemudia Pasang dan Colokkan Kembali jika driver sudah terinstal.

l) jika semuanya benar Anda akan melihat bar merah pada SP Flash Tool, kemudian kuning dan kemudian lingkaran hijau

m) Reboot ke Recovery dengan Cara Menekan Tombol Power + Volume UP dan Volume Down.

n) Selesai, Smartphone anda telah berhasil di install CWM.



Setelah Root dan Install CWM di lenovo A369i, anda dapat melakukan oprek
system android anda. Jangan lupa untuk membuat backup menggunakan
Recovery, supaya jika terjadi error atau botloop anda dapat
mengembalikan system seperti semula dengan merestor backup an anda
sebelumnya. Itulah informasi mengenai cara Root dan Install CWM recovery
di Lenovo A369i. Nantikan Informasi - informasi menarik lainnya seputar
gadget terbaru.

1 Komentar untuk "Root dan Install CWM di Lenovo A369i"

 
-->