Cara Masuk Ke Mode Recovery Sony Xperia Z

Apakah anda mencoba masuk ke mode recovery Sony Xperia Z anda? Namun
tidak bisa karena salah metode? Jika anda butuh tutorialnya, maka
pertimbangkan untuk ikuti caranya di posting ini.



Di sini anda akan dipandu untuk dengan mudah dan aman boot ke dalam mode
recovery dari Sony Xperia Z anda, dan saya menawarkan tiga metode
sekaligus untuk di ikuti -- baca ketiganya dan pilih yang mana yang
menurut anda paling mudah dan sederhana.



Ketiga metode ini mengharuskan anda melakukan hal-hal seperti ini;
proses pertama akan menggunakan metode recovery default yang ada di
Xperia Z anda, metode kedua akan ajarkan anda masuka ke sejumlah
perintah ADB untuk meluncurkan serial boot sedangkan pada metode ketiga
akan menggunakan aplikasi pihak ketiga yang ada di Google Play Store.
Namun sekali lagi saya rekomendasikan, untuk memilih metode paling enak
untuk anda ikuti.



Dan hal terbaik dari tutorial ini bisa diterapkan pada perangkat Xperia
yang telah di root atau yang belum di root, dan juga Xperia yang gunakan
stock Android atau juga yang gunakan custom recovery. Dan
langkah-langkah masuk mode recovery ini adalah sah oleh karenanya anda
tidak perlu khawatir akan kehilangan garansi ponsel dan hal lainnya.






Recovery Mode Sony Xperia Z


Cara masuk ke mode recovery di Sony Xperia Z




Metode 1




  1. Matikan ponsel Xperia Z anda kemudian tekan tombol Power dan pilih power off atau tekan dan tahan tombol Power selama beberapa detik.

  2. Nyalakan kembali dan saat notifikasi LED menyala tekan Volume Down atau Volume Up selama beberapa kali.

  3. Pada akhirnya, Xperia Z3 anda akan reboot kedalam mode recovery.


Metode 2




  1. Metode yang kedua ini akan mengharuskan anda menggunakan
    sejumlah perintah ADB. Oleh karena itu persiapkan komputer, dan kabel
    USB untuk hubungkan ponsel ke komputer. Dan jangan lupa tutup semua
    antivirus di komputer anda sebelum melaksanakan proses ini. Dan juga
    diharuskan untuk enable mode USB debugging dengan menuju ke Menu -> Settings -> Developer Options. Dan di komputer anda, install Android SDK untuk Windows, sedangkan untuk Mac OS X / Linux set up ADB.

  2. Kini konek / hubungkan Xperia Z ke komputer.

  3. Di komputer anda, maka buka folder Android SDK.

  4. Disana, open sebuah window command prompts (tekan dan tahan Shift pada keyboard dan klik kanan pada space kosong yang ada).

  5. Kini menuju window cmd dan ketik; adb reboot recovery.

  6. Beres sudah, silahkan kembali dan pilih reboot system now.




Method 3




  1. Solusi terakhir hanya bisa diterapkan pada Sony Xperia yang
    telah di root. Oleh karenanya, jika ponsel anda tidak di root maka
    lewatkan cara ini.

  2. Buka Google Play Store.

  3. Di sana, cari aplikasi Quick Boot.

  4. Download dan install software itu ke smartphone anda.

  5. Setelah itu, luncurkan / buka software itu.

  6. Jika diminta, maka berikan akses root / root access.

  7. Langkah terakhir, pilih reboot recovery.

  8. Beres sudah kawan.


Selamat karena anda telah berhasil menyelesaikan langkah-langkah untuk masuk ke mode recovery Sony Xperia Z.
0 Komentar untuk "Cara Masuk Ke Mode Recovery Sony Xperia Z "

 
-->